Kapolres Bitung Pastikan Pengamanan Optimal, Ibadah dan Konser Natal GPdI Bersama Wapres Berlangsung Kondusif


cyberkrimsus.web.id
Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, S.I.K., M.H. memastikan pelaksanaan Ibadah dan Konser Natal Yesus Kristus Terpadu Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) se-Kota Bitung Tahun 2025 yang dihadiri Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Kegiatan berskala nasional tersebut dilaksanakan di GOR Dua Sudara, Kelurahan Manembo-nembo Tengah, Kecamatan Matuari, Kota Bitung, Sulawesi Utara, Senin (22/12/2025). Ribuan jemaat GPdI dari berbagai wilayah di Kota Bitung tampak antusias mengikuti rangkaian ibadah dan konser Natal dengan penuh khidmat.

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka hadir bersama Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, S.E., Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Mirza Agus, Kapolda Sulut Irjen Pol Royke Langi, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Utara.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Dewa Made DJ, Wali Kota Bitung Hengky Honandar, Wakil Wali Kota Randito Maringka, Wakil Gubernur Sulut Victor Mailangkay, jajaran Pemerintah Kota Bitung, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ribuan jemaat. Hadir pula Ketua TP-PKK Kota Bitung Ny. Ellen Honandar Sondakh dan Sekretaris TP-PKK Jasinta Maringka Gumolong.

Kapolres Bitung AKBP Albert Zai menjelaskan bahwa Polres Bitung telah menyiapkan pengamanan secara terpadu dan berlapis bersama unsur TNI dan instansi terkait sejak tahap persiapan hingga berakhirnya kegiatan.
“Pengamanan kami fokuskan pada lokasi utama kegiatan, jalur kedatangan dan kepulangan Wakil Presiden, serta pengaturan arus lalu lintas guna memastikan kelancaran aktivitas masyarakat,” ungkapnya.

Ia menambahkan, personel pengamanan disiagakan di sejumlah titik strategis, baik di dalam maupun di sekitar area kegiatan, untuk memberikan rasa aman kepada seluruh jemaat dan tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Albert Zai juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat dan jemaat GPdI yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan dengan tertib dan penuh toleransi.

“Kami berterima kasih atas kerja sama seluruh jemaat dan masyarakat Kota Bitung. Situasi yang aman dan kondusif ini mencerminkan kedewasaan serta semangat persaudaraan yang kuat,” ujarnya.

Sementara itu, dalam sambutannya, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menyampaikan permohonan maaf kepada jemaat atas keterlambatan kehadirannya, karena sebelumnya melakukan peninjauan langsung terhadap pengungsi bencana di Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara.

“Sebelumnya saya meninjau saudara-saudara kita yang terdampak bencana. Terima kasih atas pengertiannya,” tutur Wapres.

Wapres Gibran juga menyampaikan salam Natal dan ucapan selamat dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto kepada seluruh jemaat dan masyarakat Kota Bitung, seraya berharap perayaan Natal membawa damai, kesehatan, dan keberkahan bagi semua.

Sebagai bentuk perhatian dan kebersamaan, usai ibadah dan konser Natal, Wakil Presiden membagikan bingkisan Natal kepada anak-anak jemaat GPdI.

Menutup keterangannya, Kapolres Bitung menegaskan komitmen Polres Bitung untuk terus meningkatkan kesiapsiagaan pengamanan selama rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru 2025.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas, memperkuat toleransi, dan merawat persaudaraan demi Kota Bitung yang aman dan harmonis,” pungkas AKBP Albert Zai. {S}

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak